Jumat, 28 Juni 2013

Tokoh Teladanku - Agi




Saya memiliki orang yang paling berpengaruh dalam hidup saya. Ia adalah mama saya, karena mama, penyayang,  sabar, kuat dan tegas namun lemah kembut. 

Mama adalah perempuan yang melahirkan dengan mempertaruhkan nyawanya, yang merawat, menjaga dan membesarkan saya dari semenjak di dalam kandungan sampai saat ini. 

Mama yang selalu memberikan banyak pelajaran hidup dan berkorban untuk saya.


Mama yang sangat sabar dalam mendidik saya. 

Walaupun mama cerewet sekali dalam mendidikku. 

Dia yang mengajarkan aku ketika di rumah karena papa bekerja. 

Jika saya keluar rumah tanpa izin dia yang paling pertama mencariku. Terkadang saya merasa sangat dikekang tapi setelah dipikir kembali ada gunanya dia berbuat seperti itu. Jika tidak mungkin sekarang saya sudah terbawa pergaulan yang tidak benar. 

Dia pula yang memberi aku berbagai opini dalam mengambil tindakan. 

Mungkin dia tidak sempurna dimata orang lain tetapi sangat sempurna dimata saya karena paling berpengaruh di hidup saya. 


PROFIL
Nama                                                       : Margaretha Mangopang
Tempat&tanggallahir                              : Makale, 1 November 1964
JenisKelamin                                           : Wanita
Pekerjaan                                                : PegawaiSwasta
Hobi                                                         : Tenis Meja
Agama                                                     : Katholik



ditulis oleh :IGNATIUS AGI RECAPUTRA


Undangan Khusus !
OPEN HOUSE: Pusat Aktivitas Disabilitas Inteligensia (PADI)

Apakah selama ini kita sudah memperlakukan sahabat dengan disabilitas inteligensia (tuna grahita) dengan baik? Ad Familia menjadi rumah bagi sahabat-sahabat dengan disabilitas inteligensia untuk berkarya, berteman, berprestasi, dan berpetualang. Siapa ingin melukis pelangi? Siapa yang hatinya rindu untuk bernyanyi dan bersyukur? Silakan datang pada:
Hari/ Tanggal : Sabtu, 6 Juli 2013
Waktu : 09.30 - 11.30
Tempat : Home of Ad Familia Indonesia
Komp. Ruko Gading Bukit Indah Blok Q No.15
Kelapa Gading - Jakarta Utara
Kegiatan : - Seminar keluarga "Melukis Langit Hidupku: Cerita Syukur Keluarga Sahabat Tuna Grahita"
- Perkenalan tim pendukung, tim pengajar, caregiver, keluarga, dan para sahabat AFI
- Penjelasan Program SLB C, PADI, Deteksi Dini & Assessment, dan Sheltered Workshop
- Diskusi, kebersamaan, dan perayaan syukur lintas agama

Pendaftaran ke: 021-29382939/ 44579745/ 70754779/ 08127917540/ 0811997713/ 0817133238
FREE (dengan konfirmasi)

Informasi lebih lengkap, silakan di:
www.adfamilia-indonesia.com

 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar